'Kurofuku Monogatari' diadaptasi dari seial manga dengan judul yang sama karya Kurashina Ryo dan Narita Manabu. Drama ini meceritakan Akira [diperankan oleh Nakajima Kento Sexy Zone]
yang bersiap untuk mengambil ujian masuk sekolah kedokteran. Akira
sudah gagal dua kali, namun ia tidak menyerah karena ayahnya yang
seorang dokter. Akira kemudian bertemu Kyoko [diperankan oleh Sasaki Nozomi]. Kyoko bekerja sebagai hostess terkenal di klub kabaret 'Juliet'. Akira pun mulai bekerja di Juliet.
Kashiwagi akan berperan sebagai hostess bernama Miki. Miki berkarakter
sombong dan egois dan memiliki perasaan kepada Akira. Namun Akira lebih
tertarik dengan Kyoko. dan cinta segitiga antara Akira, Kyoko dan Miki
menjadi daya tarik drama ini.
Kashiwagi berkomentar, "Aku
akan memainkan karakter yang tidak biasa, aku senang dapat merasakan
dunia yang baru. Aku mempelajari banyak hal tentang dunia malam, aku
akan melakukan yang terbaik".
Source: conanatsuko48.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar