Translate

Jumat, 07 November 2014

Single ke-16 SKE48 '12-gatsu no Kangaroo' Di Umumkan


Idol group SKE48 yang berbasis di Sakae, Nagoya menggelar hari terakhir 'SKE48 Request Hour Setlist Best 242 2014 ~1 Iwa? Saikai wa? Kyoku Oshi Shugo!~' di Nagoya Congress Center Century Hall. Di hari terakhir ini diumumkan 22 member Senbatsu untuk single ke-16 SKE48 yang berjudul '12-gatsu no Kangaroo' yang akan rilis pada tanggal tanggal 10 Desember.

Untuk pertamakalinya center di single ini bukanlah 'double Matsui', Matsui Rena dan Matsui Jurina tetapi member generasi ke-6 Kitagawa Ryoha dan member generasi ke-5 Miyamae Ami.

Sejak debut single pertama SKE48 yakni 'Tsuyokimono yo' pada bulan Agustus 2009 hingga single ke-15, center untuk single SKE48 selalu dari member generasi pertama yakni Matsui Jurina atau 'double Matsui'. Mengenai perubahan posisi center, Jurina menyatakan, "Aku sangat senang ada kehadiran baru untuk menarik SKE48. Aku ingin melakukan yang terbaik untuk mendukung mereka berdua tanpa mengalah". Rena juga mengatakan, "Perubahan adalah penting. Selain mendukung mereka berdua, aku ingin menciptakan sebuah lingkungan di mana mereka dapat membawa keluar kepribadian mereka."

Lagu '12 Gatsu no Kangaroo' juga dibawakan pertama kali oleh 22 member Senbatsu di acara ini. Kitagawa yang ditunjuk sebagai center mengungkapkan, "Aku menahan air mata ku sejak persiapan tadi. Aku sangat cemas, namun Jurina-san dan Rena-san memberikan ku dukungan sehingga aku mampu berdiri di atas panggung dengan penuh keyakinan".

Miyamae yang juga dipilih menjadi center untuk pertama kalinya mengatakan, "Saat aku mendengar aku akan menjadi center, aku pikir itu adalah kejutan dan seperti tidak nyata, tetapi menyanyi di depan fans, aku mulai merasa itu nyata mulai hari ini. Aku kahawatir dengan reaksi fans di Senbatsu pertama ku, tapi mendengar teriakan dukungan membuatku lega".

AKB48 Group sedang mengalami perubahan generasi. Di AKB48, Watanabe Mayu dan member Kennin HKT48 Miyawaki Sakura dipilih menjadi center di single ke-38 AKB48 'Kibouteki Refrain'. NMB48 juga mengalami hal yang sama, center di single ke-10 NMB48 'Rashikunai' bukanlah Yamamoto Sayaka atau Watanabe Miyuki melainkan Yagura Fuuko dan Shiroma Miru.








Member Senbatsu Single ke-16 SKE48 '12-gatsu no Kangaroo'

Team S: Azuma Rion, Oya Masana, Kitagawa Ryoha, Futamura Haruka, Matsui Jurina, Miyamae Ami, Miyazawa Sae, Watanabe Miyuki, Yamauchi Suzuran

Team KII: Oba Mina, Takayanagi Akane, Furukawa Airi, Furuhata Nao, Souda Sarina, Yamada Nana

Team E: Iwanaga Tsugumi, Kimoto Kanon, Tani Marika, Sato Sumire, Shibata Aya, Suda Akari, Matsui Rena


Tidak ada komentar:

Posting Komentar